Sabtu, 31 Maret 2012

Cara Membuat Kategori / Label di Blogger


Artikel-artikel yang diposting, kadang-kadang memang perlu untuk dikelompokkan atau dikategorikan sesuai dengan tema/topiknya. Dengan adanya pengkategorian atau pengelompokan artikel yang telah diposting dapat lebih mempermudah bagi para pembaca untuk memilih artikel mana yang ingin dibaca. Di Blogger untuk membuat kategori dikenal dengan istilah Label.

Dalam episode kali ini (kayak sinetron aja pake istilah "episode") saya akan mencoba membahas mengenai bagaimana cara untuk membuat kategori atau label. Pertama-tama yang harus kamu lakukan yaitu membaca "Bismillah" he..he.. :)
Login ke blogger lalu Klik Posting --> Edit Post

* Membuat Kategori / LabelPilih atau beri tanda centang pada artikel yang ingin diberi label/dikategorikan. Lalu pada Combo box (yang ada tulisannya "label action") pilih "New Label" lalu beri nama label tersebut.


jadi deh...

* Menghapus Kategori / Label
Beri tanda centang pada postingan yang ingin dihapus labelnya, trus klik combo box trus klik label dibawah tulisan "Remove label", Nha jadi deh....

* Mengganti Kategori / Label
Hapus dulu label yang ada, kemudian kasih label baru.


Trus bagaimana cara memasang/menampilkannya di blog?
Gini nih caranya:
1. Klik Template --> Page Elements
2. Tambahkan page elements kemudian pilih Label trus disitu atur sendiri :P
udah ngerti kan?
Selamat mencoba!!!...

cara membuat related post blogspot

Cara membuat related post atau "artikel lainnya" yang biasa ditempatkan di bagian bawah setelah artikel/postingan sebuah blog tidaklah sulit, dan bicara manfaatnya tentu banyak banyak sekali diantaranya dapat meningkatkan pageview (cocok untuk Google panda), memudahkan pengunjung dalam mencari artikel yang masih terkait dalam satu label atau kategori, dan bisa membantu postingan lama kita agar bisa terindex.
Berikut ini adalah cara membuat related post blogspot yang berada tepat setelah postingan:
  • Login ke account blogger sobat,
  • Pada dashboard, pilih edit layout–> edit HTML
  • Centang Expand widget template
  • Cari kode seperti dibawah ini, lebih mudah bila anda menggunakan ctrl+F   
<data:post.body/>  
  • Setelah ketemu, paste kode di bawah persis setelah kode <data:post.body/>
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>
<H2>Artikel Terkait:</H2>
<DIV class='rbbox'>
<DIV style='margin:0; padding:10px;height:200px;overflow:auto;border:1px solid #ccc;'>
<DIV id='albri'/>
<SCRIPT type='text/javascript'>
var homeUrl3 = &quot;<data:blog.homepageUrl/>&quot;;
var maxNumberOfPostsPerLabel = 4;
var maxNumberOfLabels = 10;
maxNumberOfPostsPerLabel = 100;
maxNumberOfLabels = 3;
function listEntries10(json) {
var ul = document.createElement(&#39;ul&#39;);
var maxPosts = (json.feed.entry.length &lt;= maxNumberOfPostsPerLabel) ?
json.feed.entry.length : maxNumberOfPostsPerLabel;
for (var i = 0; i &lt; maxPosts; i++) {
var entry = json.feed.entry[i];
var alturl;
for (var k = 0; k &lt; entry.link.length; k++) {
if (entry.link[k].rel == &#39;alternate&#39;) {
alturl = entry.link[k].href;
break;
}
}
var li = document.createElement(&#39;li&#39;);
var a = document.createElement(&#39;a&#39;);
a.href = alturl;
if(a.href!=location.href) {
var txt = document.createTextNode(entry.title.$t);
a.appendChild(txt);
li.appendChild(a);
ul.appendChild(li);
}
}
for (var l = 0; l &lt; json.feed.link.length; l++) {
if (json.feed.link[l].rel == &#39;alternate&#39;) {
var raw = json.feed.link[l].href;
var label = raw.substr(homeUrl3.length+13);
var k;
for (k=0; k&lt;20; k++) label = label.replace(&quot;%20&quot;, &quot; &quot;);
var txt = document.createTextNode(label);
var h = document.createElement(&#39;b&#39;);
h.appendChild(txt);
var div1 = document.createElement(&#39;div&#39;);
div1.appendChild(h);
div1.appendChild(ul);
document.getElementById(&#39;albri&#39;).appendChild(div1);
}
}
}
function search10(query, label) {
var script = document.createElement(&#39;script&#39;);
script.setAttribute(&#39;src&#39;, query + &#39;feeds/posts/default/-/&#39;
+ label +
&#39;?alt=json-in-script&amp;callback=listEntries10&#39;);
script.setAttribute(&#39;type&#39;, &#39;text/javascript&#39;);
document.documentElement.firstChild.appendChild(script);
}
var labelArray = new Array();
var numLabel = 0;
<b:loop values='data:posts' var='post'>
<b:loop values='data:post.labels' var='label'>
textLabel = &quot;<data:label.name/>&quot;;
var test = 0;
for (var i = 0; i &lt; labelArray.length; i++)
if (labelArray[i] == textLabel) test = 1;
if (test == 0) {
labelArray.push(textLabel);
var maxLabels = (labelArray.length &lt;= maxNumberOfLabels) ?
labelArray.length : maxNumberOfLabels;
if (numLabel &lt; maxLabels) {
search10(homeUrl3, textLabel);
numLabel++;
}
}
</b:loop>
</b:loop>
</SCRIPT>
</DIV>
<script type="text/javascript">RelPost();</script>
</DIV>
</b:if>

  • Jangan lupa simpan pekerjaan sobat, dan lihat hasilnya..
Jika di bawah postingan sobat sudah terdapat related post dengan berisi link-link address artikel yang terkait, maka cara membuat related post dibawah postingan yang sobat kerjakan sudah berhasil.

cara memasang yahoo messenger blogspot

Cara memasang yahoo messenger atau YM pada sebuah blogspot sepertinya sudah menjadi  suatu kewajiban keberadaannya, apalagi blog yang dirancang kedepannya akan banyak berhubungan dengan client, konsumen dan lain-lain.
selain yahoo messenger (dari Yahoo) ada juga G-Talk (dari Google), untuk cara pemasangan google saya terangkan di lain artikel.
Berikut ini adalah cara memasang yahoo messenger pada sebuah blog
  • login blogger anda
  • klik rancangan -> elemen halaman -> tambah gadget (HTML/JavaScript)
  • Paste kode dibawah ini:
<a href='ymsgr:sendIM?Nama Id YM sobat'><img border='0' height='16' src='http://opi.yahoo.com/online?u=Nama Id YM sobat&m=g&t=1' style='padding-top:3px' width='64'/></a>
  • Yang di kasih warna biru,  ganti dengan alamat yahoo messenger sobat
  • Jangan lupa save pekerjaan sobat. 
Sobat bisa menambah id yahoo messenger menjadi beberapa ID , caranya dengan menambah kode diatas disetiap id yahoo messenger. Semoga cara memasang yahoo messenger untuk blogspot ini bermanfaat bagi sobat. 

Cara membuat tulisan bergerak di blog

Tulisan bergerak pada blog bisa menambah tampilan blog menjadi hidup, dan Cara membuat tulisan bergerak di blog bisa bermacam-macam dan hasilnya pun bervariasi, di sini saya akan mencoba menjelaskan yang hasil pergerakan tulisannya nanti terdiri dari 6 model pergerakan yaitu: tulisan bergerak ke kiri,  ke kiri ke kanan, ke atas, ke bawah , 2 variasi zigzag dan divariasikan dengan adanya  background warna. Langsung ke TKP saja ya.. caranya adalah:
  • Pergerakan ke arah kiri, kode nya adalah:
<marquee> contoh pergerakan kekiri </ marquee>
  • Pergerakan ke kanan dan ke kiri (bolak-balik), kode nya adalah:
<font face='Arial' color='#000000'><marquee behavior="alternate">Bergerak Ke kiri Terus Ke Kanan</font></marquee>
  • Pergerakan ke atas, kode nya adalah:
<center><font face='Arial' color='#000000'><marquee direction="up"> Pergerakan ke atas</font </marquee></center>
  • Pergerakan ke bawah, kode nya adalah:
<center><font face='Arial' color='#000000'><marquee direction="down"> Pergerakan ke bawah</font></marquee></center>
  • Pergerakan Zig zag, kode nya adalah:
<font face='Arial' color='#000000'><marquee behavior="alternate" direction="up" width="80%"><marquee direction="right"> Pergerakan Zig zag</font></marquee></marquee>
  • Pergerakan tulisan zig zag kiri kanan, kode nya adalah:
<font face='Arial' color='#000000'><marquee behavior="alternate" direction="up" width="80%"><marquee direction="right" behavior="alternate"> Pergerakan Zig zag Kiri kanan</font></marquee></marquee>
  • Dan yang terakhir adalah dengan memakai background, contohnya pada pergerakan ke kiri, kode nya adalah:
<font color="#FFFF00"><marquee direction="left" style="background:#00BFFF">tulisan dengan memakai background</marquee></font>
tulisan dengan memakai background
Untuk back ground warna, sobat bisa menggonta gantinya sesuai dengan selera sobat. Untuk  mengetahui kode warnanya anda bisa melihat di sini.
Bagaimana cara membuat tulisan bergerak pada blog diatas.. gampang kan?

Cara pasang google translate di blog

Sobat dapat menerapkan google translate pada blog sobat, terlebih lagi apabila anda ingin pengunjung berbahasa lain untuk dapat membaca blog sobat, misalnya dalam berbahasa inggris, berikut ini cara pasang google translate di blog sobat:

  1. Buka web http://translate.google.com/translate_tools.
  2. Pilih dropdown bahasa yang sobat gunakan untuk blog sobat yaitu pada langkah 2 "Pilih bahasa laman web Anda".
  3. Untuk pengaturan lainnya sobat bisa mengedit/memilih yang sobat mau pada langkah yang ke 3 "tampilkan setelan opsional".
  4. Copy code yang ada di langkah 4 yang nantinya dipasang di blog sobat.
  5. Buka Dashboard blog sobat, kemudian klik rancangan > halaman element > add a gadget pada posisi sidebar yang sobat inginkan > pilih HTML/JavaScript dan copy kode tadi > jangan lupa SAVE ya..
 Apabila langkah di atas sobat berhasil mencobanya, maka siapa pun pengunjung blog sobat dapat memanfaatkan fasilitas pen terjemah blog ini. semoga artikel cara pasang google translate di blog bermanfaat bagi sobat semuanya. happy blogging ^_^

Cara posting artikel blog melalui Email

Artikel cara posting artikel blog melaui email ini akan mempermudah anda dalam meng update blog anda. kemapa bisa dibilang mudah ya? yup.. karena ketika anda memposting artikel anda tidak perlu membuka sign in ke dasbor blogger anda, hanya mengirim email ke alamat blogger yang telah ditentukan dan artikel tersebut otomatis masuk dan publish ke blog anda. selain itu anda juga akan menghemat penggunaan jasa internet khususnya jika penggunaan koneksi internet anda dengan sistem dial-up.

Cara membuat posting artikel blog melalui Email adalah sebagai berikut:
  1. Masuk / sign in ke blogger anda 
  2. Klik Setelan > email & seluler > opsi pengeposan  
  3. Ganti secret word dengan alamat sesuai dengan ketentuan seperti pada point 4 ~ 6: 
  4. Bagian rahasia tersebut panjangnya panjangnya karakter harus diantara 4 sampai 20 karakter. 
  5. Gunakan ID yang mudah diingat sehingga akan mudah dalam penulisan, serta menghindari kemungkinan kesalahan penulisan alamat. Alamat email ini diwajibkan hanya anda yang mengetahuinya, untuk menghindari penggunaan yang tidak bertanggung jawab dari pihak lain. 
  6. Ganti alamat tersebut secara berkala. 
  7. Klik publikasi kan segera email > Simpan pengaturan anda (save) 
  8. Setelah setingan selesai, coba terapkan dengan membuat artikel pada email dan kirim ke alamat email rahasia yang tadi anda setting. Kalau berhasil artikel dalam email tersebut akan otomatis terlihat pada blog anda.
Bagaimana cara posting artikel blog melalui Email ini? Menarik bukan? Selamat mencoba.. Happy blogging.

Cara membuat random post blogger

Banyak cara untuk meningkatkan page view blog atau website anda, selain menambah fasilitas artikel terkait atau related post, ada satu lagi fasilitas yang bisa anda pasang di side bar blog anda yaitu Random post atau kata lain adalah artikel yang ditampilkan secara acak. Adapun cara membuat random post blogger tidaklah sulit, hanya copy paste dari kode yang saya tampilkan di bawah, trus pasang deh di sidebar blogger anda. Bagaimana mau mencobanya?

Tahapan cara membuat random post pada blogspot sebagai berikut:
  • Login ke account blogger anda 
  • Klik rancangan > tambah halaman elemen > tambah gadget > Html/javascript 
  • Masukkan kode di bawah
<script type="text/javascript" >
function pipeCallback(obj) {

document.write(' <ul style="text-transform: capitalize;" >');

var i;

for (i = 0; i < obj.count ; i++)

{

var href = "'" + obj.value.items[i].link + "'";

var item = " <li >" + " <a href=" + href + " >" + obj.value.items[i].title + " </a > </li >";

document.write(item);

}

document.write(' </ul >');

}

</script >

<script src="http://pipes.yahoo.com/pipes/pipe.run?_render=json&_callback=pipeCallback&_id=ac99ebe0691031008a48d750fdbeaa67&url=http%3A%2F%2Fnamablog.blogspot.com&num=10" type="text/javascript" > </script >
  • Ganti font warna merah dengan alamat blog anda. Dan font warna biru dengan angka jumlah artikel yang akan ditampilkan secara acak atau random post. 
  • Jangan lupa untuk Save.
Demikian sedikit cara membuat random post blogger atau artikel acak pada blogspot. Bagaimana dengan blog anda? Apakah sudah terdapat random post??.

Membuat sitemap blogger


Membuat sitemap blogger dan mendaftarkan nya ke Google webmaster tool tidak sesulit yang dibayangkan, Sitemap ini sangat bermanfaat khususnya bagi robot Google dalam mengindeks halaman web. mesin pencari akan lebih mudah dan cepat menjelajah dan mengindex halaman-halaman di dalam blog.
nah sekarang kita buat link sitemap blogger anda, agar cepat prosesnya anda bisa memanfaatkan sitemap generator untuk blogger, seperti http://digitalinspiration.com,

1. Halaman blogger sitemap generator > masukkan alamat blogspot anda dan klik " Create blogger sitemap"

2. Copy dan simpan kode sitemap blogger anda yang nantinya untuk dipasang di google webmaster tools.
3. Selesai.. anda sudah membuat link sitemap anda

Sekarang lanjut ke cara memasang sitemap blogger yang tadi anda buat ke Google webmaster tools, tahapan nya adalah:
1. Masuk ke Google webmaster tools.
2. Masukan email dan password google anda.
3. blog blogger sobat akan otomatis terdaftar
4. Klik blog sobat yang akan di setting sitemapnya
5. Pada dasbor webmaster tools blogspot anda, pada bagian Peta situs > klik "Kirim peta situs"
6. Klik Tab "tambahkan/uji peta situs" > masukan kode sitemap tadi pada kolom yang sudah disediakan.

7. untuk mengetahui bekerja atau tidaknya sitemap anda, silahkan klik "uji peta situs"
8. kalau oke Klik "mengirim peta situs"
9. Kalau sudah ter kirim tinggal tunggu laman web anda terindex oleh google.

Demikian cara membuat sitemap blogger dan mendaftarkan nya ke google webmaster tool, Semoga anda bisa mengikutinya. Happy blogging!.

Cara Mengganti Favicon blog

Sebelum kita memulai pembahasan cara mengganti favicon pada blog-spot, apakah sobat tau apa itu favicon? Fungsinya apa sih? Nih.. bagi yang belum tau, Favicon adalah kependekan dari Favorit icon, yaitu sebuah gambar kecil berbentuk bujur sangkar yang berada di bagian atas sebelah kiri link address blog sobat. Ekstension file gambar yang digunakan adalah *.ico, file ico adalah khusus untuk favicon
dan biasanya tidak semua image editing yang support untuk ekstension *.ico ini, salah satunya adalah adobe photoshop, namun tidak perlu khawatir dalam cara mengganti favicon blog ini karena sekarang banyak tool-tool penyedia convert online dari file .jpg, .png, dll menjadi *.ico.

fungsi dari gambar favicon itu sendiri adalah adalah sebagai jati diri blog anda atau ciri khas blog anda, sehingga semakin bagus favicon anda makan blog anda semakin menarik dilihat oleh pengunjung.
Nah sekarang kita akan mencoba merubah gambar favicon standar (gambar bawaan ) dengan yang baru tanpa merubah tau mengedit melalui HTML, caranya adalah:
  1. Jika sobat belum mempunyai gambar untuk favicon dengan ekstensi file .ico maka untuk membuatnya sobat bisa mengunjungi salah satu penyedia favicon convert ekstensi ke .ico yaitu http://www.icoconverter.com/ kemudian ikuti langkah-langkah dalam situs tersebut sehingga sobat mempunyai  gambar dengan ekstension file .ico 
  2. Setelah punya gambar favicon dengan ekstension .ico, selanjutnya buka blogger dan log in dengan akun sobat 
  3. klik rancangan  --> klik edit laman 
  4. Pada halaman laman bagian atas sebelah kiri cari dan Klik edit Favicon setting 
  5. Setelah klik akan muncul window baru yaitu konfigurasi favicon, kemudian unggah gambar favicon yang sudah sobat siapkan. 
  6. Setelah selesai Jangan lupa simpan pekerjaan sobat 
  7. Lihat hasilnya pada blog sobat, apakah favicon barunya sudah baru?
Demikian 7 langkah cara mengganti favicon pada blog yang sobat bisa coba..

Cara membuat efek salju di blog

Dari sekian banyak efek-efek pada blog, efek salju di blog merupakan salah satu yang paling diminati para blogger, selain loading yang cepat juga efeknya menyebar keseluruh ruang blog, tampilan blog pun lebih menarik dari sebelumnya. Tapi karena warna salju adalah putih mungkin tidak cocok bagi anda yang mempunyai background blog yang berwarna putih, tentu saja efek salju tidak akan kelihatan dengan sempurna.
Paling cocok bagi anda yang mempunyai background yang gelap, efek salju pun terasa maksimal. Bagaimana bagaimana dengan weblog anda? Mau efek ini?

Berikut ini adalah cara membuat efek hujan salju di blog:
  • Login ke dashboard blogger anda. 
  • Pilih Rancangan > Elemen Halaman > Add gadget (HTML/JavaScript). 
  • Copy script efek hujan salju dibawah ini  dan paste pada gadget
    <script src='http://hbhost.googlecode.com/files/snow.js' type='text/javascript'> </script>
  • Jangan lupa save ya…
Selain efek salju masih banyak efek-efek lainnya yang bisa anda terapkan dalam blog salah satunya adalah efek daun berjatuhan, efek bintang bertaburan pada kursor dengan pilihan warna yang berbeda, InsyaAllah dalam waktu dekat saya akan buat tutorialnya.
Demikian cara membuat efek salju di blog, semoga berhasil.

cara mengganti kursor blog

Agar blog terlihat lebih bervariasi, terkadang para blogger mengganti tampilan kursor blog nya ke kursor sesuai yang disenanginya. secara default kursor blog adalah berbentuk panah putih, cara mengganti kursor blog bermacam-macam bisa dengan ikon gambar atau menambahkan efek seperti bintang berjatuhan dll. Apabila anda tidak punya gambar pengganti untuk kursor anda, anda bisa memanfaatkan http://www.totallyfreecursors.com, karena pada situs tersebut terdapat ratusan/ribuan kursor yang unik.

Untuk menggantinya, berikut caranya:
  • Log in ke Blogger anda 
  • Klik Rancangan > Edit HTML 
  • Cari kode </head> 
  • Letakan kode CSS dibawah ini diatas </head>
<style type="text/css">
HTML,BODY{cursor: url("http://downloads.totallyfreecursors.com/thumbnails/cool1.gif"), auto;}
</style>
  • Jangan lupa simpan pekerjaan anda
Catatan:
Teks yang berwarna kode diatas adalah alamat kursor baru, anda bisa menggantinya dengan alamat kursor yang akan anda gunakan.
Demikan cara menganti kursor pada blog, semoga berhasil, Happy blogging

Cara membuat Energy Saving Mode pada blogspot

Trik blogger kali ini cukup menarik, dan mudah sekali untuk di implementasi kan yaitu: Cara membuat Energy Saving Mode pada blogspot, sesuai arti dari bahasa inggris nya, Energy saving mode berguna untuk menghemat penggunaan energy (listrik), pada jangka waktu tertentu ketika blog anda tidak ada aktivitas maka layar PC/ blog anda akan blank/gambar hitam polos. Bagaimana mau coba? Ikuti langkahnya berikut ini:
  • Log in ke blogger anda 
  • Pada halaman dashboard > rancangan >Edit HTML 
  • Centang Expand Template Widget 
  • Cari kode </head> tag, gunakan fasilitas pencarian dengan menekan tombol F3 
  • Copy kode dibawah dan pasang sebelum kode </head>
<script language='javascript' src='http://www.onlineleaf.com/savetheenvironment.js' type='text/javascript'/>
  • Simpan pekerjaan anda atau Save template 
  • Kalau sudah tersimpan, kembali lagi kehalaman Dashboard anda 
  • Setelah klik Rancangan > Design --&-- Page Elements. 
  • Klik “tambah Gadget” pada salah satu sidebar. 
  • Pilih ‘HTML/Javascript” dan tambahkan kode dibawah:
<script language="javascript" type="text/javascript" src="http://www.onlineleaf.com/savetheenvironment.js?time=120"></script>
Keterangan:
Ganti yang ditandai biru yaitu ?time=120 dengan waktu yang sesuai dengan keinginan anda, 120 berarti setelah 120 seconds atau 2 menit, tanpa aktivitas di blog anda, Energy saving mode akan bekerja.
Menarik bukan? Bagaimana dengan blog anda? Sudah terpasang Energy Saving Mode? - Cara membuat Energy Saving Mode pada blogspot-close-

Keuntungan mengganti domain blogspot dengan domain sendiri

Mengganti domain blogspot atau blogger dengan domain sendiri dari Generic Top Level Domains (gTLD) akan merubah image blog anda di mata pengunjung. Tapi apa itu gTLD? gTLD adalah domain yang terdiri dari 3 huruf atau lebih. Digunakan oleh berbagai kalangan dan tujuan yang berbeda-beda, salah satu diantara domain gTLD adalah .com yang biasa digunakan untuk tujuan komersial. Selain gTLD .com masih banyak lagi gTLD lain yang bisa anda pilih dan tentukan sesuai dengan tujuan blog anda seperti .Gov (pemerintah), .info (informasi), .net (jaringan), .org (organisasi), .biz (bisnis), dan lain-lain.

Tapi semua itu tergantung anda sendiri apakah sudah cukup dengan domain apa adanya (blogspot.com) atau ingin menggantinya ke domain sendiri. (seperti blog saya ini masih blogspot kok, he..). Bagi anda yang ingin mengetahui manfaat penggunaan domain sendiri dengan gTLD adalah sebagai berikut:

  1. Blog anda akan tampil lebih profesional. Dengan mengganti domain sendiri akan dianggap lebih profesional dibandingkan dengan memakai sub domain blogger blogspot. Pengunjung atau masyarakat akan lebih percaya dengan blog anda ketika tidak memakai lagi domain gratis dari blogger.
  1. Hosting masih gratis dari google. Apabila domain blogspot anda telah memakai domain berbayar, apakah hostingnya juga harus berbayar juga? Jawabannya tidak, walaupun domain sudah berubah akan tetapi anda masih masih bisa memakai hosting blogger yang gratis dan tanpa batas. Coba apabila anda memakai hosting berbayar, maka semakin tinggi aktifitas blog atau website anda maka hosting yang dibutuhkan pun semakin banyak dan tentu harga hosting akan semakin tinggi.
Mungkin artikel kali ini saya hanya dapat mengetengahkan 2 keuntungan saja , karena ada beberapa keuntungan lainnya yang bisa anda peroleh ketika mengganti domain blogspot dengan domain sendiri.


Cara membuat breadcrumb pada blogspot

Sebelum masuk ke cara membuat breadcrumb pada blogspot baiknya anda mengetahui definisi dan fungsi dari Breadcrumb tersebut. Breadcrumb adalah sebuah navigasi menu horizontal pada sebuah blog yang biasanya berada pada posisi atas blog di bawah judul atau header blog dan berfungsi mempermudah bagi pengunjung untuk mengetahui sedang berada di halaman mana berada dan memudahkan ketika akan kembali ke menu sebelumnya.

Membuat breadcrumb pada sebuah blog sepertinya sesuatu yang wajib diadakan, kenapa? karena selain dari fungsi di atas, sama halnya seperti sitemap, breadcrumb juga sangat baik bagi SEO blog karena akan memperkaya kata kunci dalam postingan.
Bagi anda yang memakai template bawaan blogger breadcrumb ini tidak disediakan dan anda harus menginstalnya sendiri. Tetapi untuk template-template gratisan dari penyedia template yang banyak beredar terkadang fungsi breadcrumb ini sudah terpasang otomatis. 

Nah sekarang bagaimana cara membuat breadcrumb pada blogspot? Gampang sekali kok ^_^, caranya adalah:
1.      Log in ke blogger
2.      Masuk ke rancangan >  Edit HTML > centang “Expand Template Widget”
3.      Untuk amannya adan download dulu templatenya sebagai antisipasi apabila ada kesalahan.
4.      Dengan CTRL F cara kode ]]></b:skin>
5.      Copy kode dibawah ini dan paste tepat diatas kode  ]]></b:skin>

.breadcrumbs{
padding-left:10px;font-size:95%;
line-height:1.4em;
border-bottom:4px double #cadaef;
}

6.   Kemudian copy kode dibawah ini dan paste tepat dibawah kode <div class='post hentry'> atau cari kode ini <b:includable id='post' var='post'> Paste kode dibawah tepat dibawahnya.

<b:if cond='data:blog.homepageUrl == data:blog.url'>
<b:else/>
<b:if cond='data:blog.pageType == &quot;item&quot;'>
<div class='breadcrumbs'>
Anda disini &#187; <a expr:href='data:blog.homepageUrl'>Home</a> &#187;
<b:if cond='data:post.labels'><b:loop values='data:post.labels' var='label'>
<a expr:href='data:label.url' rel='tag'><data:label.name/></a>
<b:if cond='data:label.isLast != &quot;true&quot;'> , </b:if>
</b:loop>
</b:if> &#187; <data:post.title/>
</div>
</b:if>
</b:if>

7.    Selesai. Simpan dam lihat hasilnya dengan mengklik salah satu postingan.

Bagaimana mudah bukan cara memasang breadcrumb pada blogspot? Selamat mencoba.

Cara membuat buku tamu di blogspot

Cara membuat buku tamu di blogspot kali ini dengan cara disembunyikan atau hidden alias tidak ditampakkan yang biasanya berada pada side bar sebuah blog. Bingung? Contohnya pada blog jasa pembuatan blog saya ini, sobat bisa lihat di samping kanan blog dan silahkan lihat dan coba bagaimana cara kerjanya.

Buku tamu pada sebuah blogger sebenarnya bukan sesuatu yang wajib dipasang, tapi pastinya kita akan mendapatkan keuntungan apabila kita memasang buku tamu di blogspot yaitu selain mempermanis blog juga sebagai sarana komunikasi dengan sapa-menyapa antara pengunjung dengan admin

cara membuat buku tamu di blogspot, sobat bisa memanfaatkan situs-situs penyedia buku tamu gratis yang mudah sobat dapatkan di internet, salah satunya adalah www.cbox.ws .
Silahkan sobat kunjungi dahulu situs tersebut, mendaftar kemudian ambil kode scriptnya yang nantinya akan dipasang kan ke dalam blog sobat.
Setelah sobat mengcopy kode script buku tamunya, maka sobat masuk ke blog sobat lalu log in > klik rancangan > elemen laman > tambah Gadget > html/javascript, dan masukan kode di bawah ini:

<style type="text/css">
#gb{

position:fixed;

top:50px;

z-index:+1000;

}

* html #gb{position:relative;}

.gbtab{

height:100px;

width:30px;

float:left;

cursor:pointer;

background:url('https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiL_-v83uEEP4gUKPgSfGCKZnCd8-qS_IVUNEEHZ3syNa_neBFWoJTo30YTvp5HTVK9sPFmFOWpVBYj3Ik7Eg9Bk_PNBqXt5G4F_g91_jgDtvaEpewAu9pRlwYy8HCKbEetDM3LlLXfbwY/s1600/bukutamu.png') no-repeat;

}

.gbcontent{

float:left;

border:2px solid #A5BD51;

background:#F5F5F5;

padding:10px;

}

</style>

<script type="text/javascript">

function showHideGB(){

var gb = document.getElementById("gb");

var w = gb.offsetWidth;

gb.opened ? moveGB(0, 30-w) : moveGB(20-w, 0);

gb.opened = !gb.opened;

}

function moveGB(x0, xf){

var gb = document.getElementById("gb");

var dx = Math.abs(x0-xf) > 10 ? 5 : 1;

var dir = xf>x0 ? 1 : -1;

var x = x0 + dx * dir;

gb.style.right = x.toString() + "px";

if(x0!=xf){setTimeout("moveGB("+x+", "+xf+")", 10);}

}

</script>

<div id="gb">

<div class="gbtab" onclick="showHideGB()"> </div>

<div class="gbcontent">

Silakan Pasang Kode Buku Tamu yang sudah di copy tadi Di Sini


<div style="text-align:right">

<a href="http://jasapembuatanblog-murah.blogspot.com/2011/12/cara-membuat-buku-tamu-di-blogspot.html">[get this widget]</a>><a href="javascript:showHideGB()">

[Tutup]

</a>

</div>

</div>

</div>

<script type="text/javascript">

var gb = document.getElementById("gb");

gb.style.right = (30-gb.offsetWidth).toString() + "px";

</script></div></div>

Apabila sudah di paste jangan lupa di simpan “save” pekerjaan sobat. Dan lihat hasilnya.
Bagaimana mudah bukan “Cara membuat buku tamu di blogspot”? Selamat mencoba..

Cara Menghilangkan Navbar Blogspot

Sebelum kita mengulas bagaimana cara menghilangkan navbar blogspot, alangkah baiknya kita tau apa itu Navbar blogspot? bagi yang Newbie mungkin sebagian masih tidak tau yang namanya Navbar ini. Oke langsung saja, Navbar Blogspot adalah suatu tab atau frame yang berada di bagian atas sebuah blog, ukurannya sih kecil dan navbar ini berfungsi untuk memudahkan para blogger untuk log in ke blogger, menginformasikan blog yang dikunjungi ke pihak blogger apabila blog tersebut mengandung yang tidak diizinkan oleh pihak blogger
seperti: melangggar TOS blogger, mengandung unsur SARA dan Fornografi. Sebenarnya sih menghilangkan Navbar ini bisa jadi melanggar dari TOS blogger sendiri, jadi pikir-pikir dulu yah..^_^ sebelum menghilangkannya. Baca TOS nya lagi yah..

Gimana sudah baca TOS nya blogger? mau keukeuh (apa itu keukeuh ya..?) menghilangkan Navbar blogspot, ya sudah.. caranya gampang kok, anda 2 (dua) cara untuk menghilangkannya yaitu: menambahkan pada style sheet CSS nya dan dibawah kode <body>, jelasnya:

kode pada style sheet CSS:
/* hilangkan navbar
----------------------------- */


#navbar-iframe {

height:0px;

visibility:hidden;

display:none

}


kode dibawah kode <body>
<style type='text/css'>
#navbar-iframe {display:none;}

</style>

Lebih jelasnya lagi:
  • Sign in pada blogger anda 
  • Rancangan --> edit HTML 
  • Download template dulu untuk berjaga-jaga jikalau ada masalah saat edit kode 
  • centang "Expand Template Widget" 
  • cari kode </style> dan letakan kode dibawah ini tepat diatasnya: (template klasik)
/* hilangkan navbar
----------------------------- */


#navbar-iframe {

height:0px;

visibility:hidden;

display:none

}
  • Atau cari kode ]]></b:skin>  dan  letakan kode dibawah ini tepat diatasnya: (template baru)
/* hilangkan navbar
----------------------------- */


#navbar-iframe {

height:0px;

visibility:hidden;

display:none

}
  • Jangan lupa simpan pekerjaan anda.
bagaimana mudah bukan cara menghilangkan Navbar blogspot ini, kini tampilan blog anda kelihatan lebih cantik. selamat mencoba. happy bloggin

Membuat header blog dengan gambar

Membuat header blog dengan gambar- Header pada sebuah situs baik itu berjenis blog atau website di ibaratkan wajah pada manusia. ketika seorang pengunjung yang masuk ke sebuah blog maka yang pertama kali dilihat adalah Header. Oleh karena itu elemen ini merupakan bagian yang cukup penting dari keseluruhan blog. Apabila tampilan header blog anda kurang menarik atau malah terkesan acak-acakan, maka kemungkinan kecil pengunjung akan betah/simpati terhadap blog anda. Tampilan Header para blogger di blogspot bermacam-macam, ada yang menggunakan header...
apa adanya (default), ada juga dengan memakai gambar yang sudah didesign sebelumnya. Itu tergantung selera anda.

Nah, kali ini saya akan membahas bagaimana cara membuat header blog dengan gambar, caranya adalah:
  1. Log in ke blogger > Rancangan> elemen laman
  2. Pada elemen Header klik link EDIT 
  3. Pada jendela konfigurasi Header terdapat row isian untuk: Judul blog, Deskripsi blog, Gambar, dan penempatan gambar 
  4. Isi Judul blog dan deskripsi blog, jangan lupa judul dan deskripsi anda ter muat keyword utama dari blog anda. 
  5. Pada bagian gambar pilih Browse mengupload gambar Header dari komputer anda 
  6. Untuk menghasilkan gambar yang sesuai dengan tampilan template blogger anda aktifkan tanda periksa Susut kan agar sesuai 
  7. Atur lah posisi gambar dengan memilih posisi penempatan sesuai dengan keinginan anda, ada tiga opsi penempatan, yaitu Di balik judul dan keterangan, selain judul dan keterangan, dan Tempatkan keterangan setelah gambar. Karena kali ini kita akan menjadikan gambar diletakkan di depan judul blog dan deskripsi dan tertutup oleh gambar,  maka aktifkan pilihan kepada “selain judul dan keterangan”. 
  8. Selain mengambil gambar pada komputer, anda juga bisa mengambil gambar secara link, dan anda bisa memanfaatkan media hosting save dan share salah satunya adalah: http://imageshack.us/
Demikian cara membuat header blog dengan gambar, semoga dengan gambar yang sudah anda persiapkan sebelumnya menjadikan blog anda tambah menarik dan bikin nyaman bagi pengunjung anda.

Cara menghubungkan twitter ke facebook

Twitter dan facebook merupakan jejaring sosial yang sangat diminati para masyarakat, bagaimana kalau keduanya saling berhubungan? Tentunya cara menghubungkan twitter ke facebook sangat menarik dan perlu anda terapkan. Tidak ketinggalan para Netter, blogger pun begitu antusias dalam memanfaatkan kedua situs jejaring ini, terbukti dengan banyaknya gadget Facebook dan widget twitter nongkrong di setiap blogspot para blogger.

Beberapa manfaat yang bisa anda peroleh ketika menghubungkan twitter dengan facebook diantaranya adalah setiap anda update status di Twitter maka akan otomatis terupdate pula di Facebook dan akun Twitter anda juga akan dikenal oleh sobat-sobat anda di Facebook. Menarik kan?
Oke, langsung saja kita bahas cara menghubungkan twitter ke facebook berikut ini:
  1. Klik atau masuk ke link ini: http://apps.facebook.com/twitter/ 
  2. Klik “Go to your Twitter Profile Setting to start” 
  3. Anda akan dibawa kesitus Twitter dan diminta memasukkan username & password twitter 
  4. Kemudian muncul konfirmasi “allow” atau tidak dan anda pilih “allow”

Atau anda bisa juga setting langsung di akun Twitter, caranya:
  1. Log in akun Twitter 
  2. Masuk menu Setting dan masuk ke Tab Profile 
  3. Di bagian bawah cari tulisan Facebook kemudian anda akan diminta login ke akun facebook.

Untuk melihat hasilnya, anda bisa mencobanya dengan update status di Twitter, dan lihat apa yang terjadi di Facebook anda, apakah ikut terupdate juga? Kalau terupdate maka settingan anda berhasil.

Sudahkah  akun jejaring sosial anda saling berhubungan? Kalau belum silahkan terapkan cara menghubungkan twitter ke facebook  yang dijelaskan di-atas.